Jumat, 01 Januari 2010

Pertumbuhan Mobile Business di Asia Pasifik Tercepat

Kamis, 29 Oktober 2009 - 09:16 wib
Susetyo Dwi Prihadi - Okezone



TOKYO - Kawasan Asia Pasifik mengalami peningkatan jumlah pelanggan mobile business yang signifikan, pertumbuhannya bahkan mencapai pada 4.2 persen sepanjang 2009 ini.

Salah satu faktor yang menjadikan industri yang tergolong selular ini melesat, adalah meningkatnya pertumbuhan perekonominan di India dan China, bahkan dalam riset yang dilakukan ABI Research pertumbuhan pelanggan mobile business bisa mencapai 300 juta orang pada tahun 2014 nanti.

"Permintaan dan penawaran driver yang datang secara bersamaan untuk mengembangkan basis pelanggan bisnis mobile. Jaringan yang diperluas dan terus di-upgrade dari 3G ke 4G, menjadi salah satu faktor," jelas Direktur ABI Research Dan Hershey, seperti yang dilansir melalui Softpedia, Kamis (29/10/2009).

"Selain itu, terdapat peningkatan ekonomi dengan layanan yang sangat mobile juga karena faktor berpendidikan, dan tenaga kerja rendah. Akhirnya, Asia-Pasifik berada dalam posisi terbaik untuk mempercepat keluar dari krisis keuangan dunia dan tumbuh secara ekonomi," tambahnya.

Penelitian juga memperkiraan kedepannya layanan mobile, termasuk suara, pesan, akses informasi, aplikasi, aplikasi lini bisnis, mobile broadband dan layanan manajemen perangkat mobile, dan juga pada ARPU akan terus mengalami peningkatan di kawasan ini. (tyo)

Sumber:

Tidak ada komentar: